Jumat, 22 November 2013

Cara Mengenali Lowongan Kerja Fiktif/Penipuan Berkedok Lowongan Kerja

Dewasa ini banyak sekali modus penipuan yang dilakukan komplotan penipu, salah satu diantaranya adalah penipuan dengan kedok lowongan kerja (lowongan kerja fiktif). Komplotan penipu dengan kedok lowongan kerja ini, umumnya menggunakan media SMS, iklan gratis, Facebook, Twitter dan website. Lowongan kerja yang ditawarkan komplotan penipu tersebut umumnya atas nama perusahaan besar seperti PT. PERTAMINA, UNILEVER, PETRONAS, PT. FREEPORT INDONESIA, PT. SAMPOERNA, PT. CENTRAL KORPORINDO, PT. BORNEO JAYA ENERGI, PETROKIMIA, PT. HANKOOK TIRE, PT. VICO INDONESIA, PT. PLN dan perusahaan lainnya. Target komplotan penipu ini adalah para pencari kerja. Banyak sudah yang menjadi korban penipuan mereka, karena korban kurang mengenali lowongan kerja fiktif/penipuan berkedok lowongan kerja. Lalu bagaimana cara mengenali lowongan kerja fiktif/penipuan lowongan kerja fiktif tersebut? Cara mengenali lowongan kerja fiktif/penipuan berkedok lowongan kerja fiktif sebenarnya sangat mudah, antara lain sebagai berikut :
  1. Lowongan kerja dikirim via SMS (lowongan kerja yang benar tidak akan pernah dikirim via SMS,  lowongan kerja yang dikirim via SMS sudah jelas penipuan).
  2. Surat lamaran ditujukan ke alamat email gratisan seperti :yahoo.com, ymail.com, hotmail.com,  gmail.com. Misal lamaran untuk lowongan kerja PT. Pertamina disuruh dikirim ke alamat : pt.pertamina@yahoo.com.
  3. Pelamar dipanggil untuk tes dengan mewajibkan pelamar untuk melakukan reservasi tiket untuk mengurus transportasi dan akomodasi  pada jasa travel tertentu, misalnya Astindo Tour & Travel, Nusantara Tour & Travel, Nursa Tour & Travel, Angkasa Tour & Travel, Avia Tour & Travel, Asia Tour & Travel, Ramantha Tour & Travel, Mandiri Tour & Travel, dan lain sebagainya.  Jika anda mendapatkan panggilan tes tapi diwajibkan untuk melakukan reservasi tiket pada jasa travel tertentu dan melarang anda menggunakan travel yang sudah anda kenal,  maka sudah pasti itu penipuan. Jasa travel disini hanya sebagai kedok agar pelamar mentransfer uang pada rekening penipu, waspadalah. 
NB : Jika dalam hal lamaran kerja anda diharuskan membayar sejumlah uang atau mentransfer sejumlah uang pada travel tertentu, maka anda sedang berhadapan dengan penipu. Jangan mudah terbujuk dengan rayuan komplotan penipu yang menjanjikan biaya transportasi dan akomodasi akan diganti setelah tes selesai. Ketahuilah tes dan jasa travel itu hanya akal-akalan komplotan penipu untuk memperdaya anda yang membutuhkan pekerjaan.   Dalam melamar suatu pekerjaan, kenali diri anda, apakah anda sudah memenuhi kualifikasi untuk bekerja pada suatu perusahaan? Jangan asal ada lowongan langsung melamar.
Kata Kunci :
Penipuan Lowongan Kerja
Lowongan Kerja Fiktif
Lowongan Kerja Abal-Abal
Modus Penipuan Lowongan Kerja
Waspada lowongan kerja fiktif
Lowongan Kerja Fiktif PT. Pertamina
Lowongan Kerja Fiktif PT. Unilever
Lowongan Kerja Fiktif PT. Borneo Jaya Energi
Lowongan Kerja Fiktif PT. PLN
Lowongan Kerja Fiktif PT. Petrokimia
Lowongan Kerja Fiktif PT. Petronas
Lowongan Kerja Fiktif PT. Freeport Indonesia
Lowongan Kerja Fiktif PT. Central Korporindo
Lowongan Kerja Fiktif PT. Sampoerna
Lowongan Kerja Fiktif PT. Vico Indonesia
Lowongan Kerja Fiktif PT. Hankook Tire
Lowongan Kerja Fiktif PT. Caltex
Lowongan Kerja Fiktif PT. Semen Gresik
Lowongan Kerja Fiktif PT. Gudang Garam

6 komentar:

  1. disini saya akan berbagi info salah satu penipunya..
    alamat emailnya: pt.pertamina@contractor.net
    mengharuskan boking tiket di asiatour, no rek bank mandiri: 1700000026710 an: bakri lily. no hp pelaku 082398888317 / 082234126727 an: dimas indrawan,mungkin nama bisa berubah-rubah, tapi untuk no rek tidak bisa berubah. jadi pelaku bernama bakri lily.
    mohon sekiranya dapat disebarkan info tersebut agar korban tidak banyak.
    orang tersebut malas berkerja tetapi bermimpi menjadi kaya.
    salam.

    BalasHapus
  2. terima kasih, ini sangat membantu.

    BalasHapus
  3. yang paling baru PENIPUAN mengatas namakan PT. Badak NGL. Balikpapan Kaltim

    BalasHapus
  4. yang paling baru PENIPUAN mengatas namakan PT. Badak NGL. Balikpapan Kaltim

    BalasHapus
  5. kalau lamaran yang sedang berlangsung ke web http://www.sampoerna.com/id_id/pages/homepage.aspx# itu asli apa hoax ya?

    BalasHapus

Mohon untuk tidak mempromosikan produk anda di kolom komentar dan dilarang untuk menulis testimoni yang berkaitan dengan dukun togel. Dukun togel itu penipu. Jika melanggar aturan, maka komentar anda akan kami hapus.