Sabtu, 16 Maret 2013

Mahasiswi Tertipu Rp. 17,8 Juta Promo Blackberry Murah


Seorang Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) menjadi korban penipuan perdagangan barang via online.
Akibat penipuan dengan modus menawarkan penjualan BlackBerry harga miring oleh seorang wanita bernama Indah Melani, mahasiswi bernama Attohiriah mengalami kerugian Rp 17,8 juta. Kini kasus tersebut tengah ditangani Subdit Cyber Crime Direktorat Reskrimsus Polda Sumut. 
Diceritakan AKBP Agus Halimudin, Kasubdit Cyber Crime yang menangani kasus tersebut, penipuan yang menimpa Attohiriah terjadi 3 Januari 2012. Penipuan ini bermula dari pesan BlackBerry Masengger (BBM) yang masuk ke BB miliknya. Dimana dalam pesan tersebut berisi suatu penawaran penjualan BB dengan harga murah. Setelah korban membrowsing alamat situs yang ada dipesan BBM tersebut, ia langsung menelpon nomor yang terdapat dalam iklan Blog pelaku bernama Indah Melani. Setelah berkomunikasi dan tawar menawar disepakati harga 9 unit BB seharga Rp 17,8 Juta. Kemudian, pelaku yang mengaku sebagai karyawan Global Shop di Bali menjanjikan barang akan dikirim ke alamat korban, setelah panjar ditransferkan ke nomor rekening tersedia. "Singkatnya korban mulai yakin dengan adanya iklan di Blog pelaku, akhirnya mentransfer uang sebanyak tiga kali senilai Rp 17,8 juta," jelas Agus di ruang kerjanya kepada www.tribun-medan.com
Namun, janji tinggal janji, setelah ditunggu hingga 7 Januari 2012, pelaku tak juga mengirimkan barang tersebut dan nomor ponselnya sudah tidak aktif lagi. Akhirnya korban sadar telah ditipu dan saat itu juga melaporkan kasus tersebut ke Direktorat Reskrimsus Polda Sumut.
Agus mengaku kesulitan mengungkap kasus modus menggunakan teknologi tersebut. Pasalnya, setelah dilakukan pengecekan keberadaan pelaku lewat GPS, posisi pelaku diketahui berada di Parepare, Sulawesi Selatan.
Atas hal itu, lanjut Agus, pihaknya akan berkordinasi dengan Polda Sulawesi Selatan untuk menangkap pelaku penipuan online tersebut.
"Karena begini, kita tidak bisa mengetahui posisi persisnya pelaku. Hanya di seputaran wilayah Parepare. Makanya kita akan koordinasi untuk kasus ini. Kalau kita yang berangkat kesana kan ongkosnya terlalu berat, belum tentu lagi pelakunya tertangkap," kata Agus. 
Sumber : www.tribun-medan.com
Analisis Kasus :
Jika korban tidak tertarik dengan iming-iming Blackberry murah, maka korban tidak kena tipu. Oleh karena itu, jangan mudah percaya dengan promo barang murah yang ditawarkan oleh orang yang tidak anda kenal.

2 komentar:

  1. bapak wijaya adalah tukang tipu, jangan percaya kata-katanya

    BalasHapus
  2. KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    BalasHapus

Mohon untuk tidak mempromosikan produk anda di kolom komentar dan dilarang untuk menulis testimoni yang berkaitan dengan dukun togel. Dukun togel itu penipu. Jika melanggar aturan, maka komentar anda akan kami hapus.