Kamis, 04 April 2013

Penipu Ulung Tertangkap


Gandapurnama - detikNews Bandung - Penipu ulung berinisial DH (32) tertangkap di Bandung. Pria tersebut selama ini menjadi buruan netter yang menjadi korban. Selama ini mereka menumpahkan kekesalannya karena ditipu di sejumlah portal komunitas dan jejaring sosial.
Mantan vokalis band Arya itu pun disebut buronan oleh para korban yang berasal dari sejumlah wilayah Indonesia. Bahkan, para korbannya pun membentuk grup facebook bernama 'Pemburu Donnie Boomers'.
Unit Reskrim Polsek Astanaanyar meringkus DH di salah satu kontrakan, kawasan Cibaduyut, Kota Bandung, Senin (1/4/2013) pagi.
"Terungkapnya kasus ini berawal dari salah satu korban yang melaporkan menjadi korban penipuan. Kami telusuri dan berhasil menangkap tersangka. Ternyata korbannya banyak, di Bandung saja ada 30 orang lebih," jelas Kapolsek Astananyar Kompol Irfan Nugraha kepada wartawan di Mapolsek Astanaanyar.
Nama DH tenar di dunia maya lantaran kiprahnya sebagai penipu. Aksinya tak hanya di Kota Bandung, tetapi menjelajahi lintas provinsi. "Tersangka beraksi di wilayah lain seperti Bali, Medan, dan Surabaya. Kemungkinan korbannya mencapai puluhan orang, kami terus mendalami penyelidikan. Termasuk memburu salh satu penadahnya," kata Irfan.
Modus dilakoni DH, ucap Irfan, mengincar korban yang mengiklankan barang berharga di sejumlah website jual beli dan media cetak. Mayoritas buruannya tersangka yakni telepon genggam dan tablet komputer. Selanjutnya pelaku mendatangi langsung penjual atau korban.
"Korban dan tersangka bertemu langsung. Setelah itu disepakati harga dan barang berpindah tangan, tersangka memberikan bukti sukses transfer ke rekening korban. Cara itu guna meyakini korban. Tetapi ternyata tipuan tersangka," jelas Irfan.
Bukti transfer via salah satu bank swasta yang bertanda pengiriman sukses itu diperlihatkan kepada korban dari ponsel pelaku. Korban pun percaya lantaran nama lengkapnya muncul dalam keterangan dari bank. Padahal, selama ini korban tidak menyertai nama lengkap saat pelaku meminta nomor rekening.
DH dijerat Pasal 372 dan 378 tentang penipuan dan penggelapan. Pemuda bertubuh gemuk ini meringkuk di ruang tahanan Mapolsek Astanaanyar. "Ancaman hukumannya tujuh tahun penjara," kata Irfan.
Belasan korban DH asal Bandung mendatangi Polsek Astananyar secara bergantian setelah mengetahui penipu tersebut berhasil dibekuk. Salah satu korban yakni Andrianus (39), didatangi pelaku pada 16 Maret lalu. Korban menjual menjual ponsel BlackBerry via online seharga tiga juta rupiah lebih.
"Malam hari setelah janjian lewat telepon, pelaku datang ke rumah. Sempat ngobrol-ngobrol dan menawar barang. Setelah itu di hadapan saya, dia mengaku membayar via rekening. Saat itu juga pelaku memperlihatkan bukti transfer dan nama istri saya tercantum. Siapa pun melihat itu pasti percaya, soalnya ada nama bank," kata Adrianus.
Malam itu juga Adrianus cek ke bank bersangkutan, kata pihak bank memang benar sukses. Tetapi setelah menunggu tiga hari, uang tidak masuk ke rekening bank istrinya. Adrianus akhirnya melapor ke Polsek Astanaanyar. "Saya coba masukan nomor telepon pelaku di internet, ternyata nama DH ini penipu. Kaget saya, korbannya banyak. Modusnya sama begitu," ucap Adrianus.
DH kepada wartawan mengaku melakoni praktik penipuan sejak 2009. Bahkan ia pernah mencuri barang berharga. "Kalau menipu pakai modus bayar via rekening ini sejak 2011, sasarannya telepon genggam. Korbannya sudah 50 kurang. Kalau sejak 2009, korban jumlahnya seratusan," ungkap DH.
Ia berpindah-pindah lokasi menipu ke sejumlah wilayah Indonesia memanfaatkan pekerjaan sebagai guide. "Saya kan punya bisnis travel. Kalau lagi ngantar tamu ke luar kota, sekalian saja mendatangi korban yang memasang iklan di daerah itu," ucapnya.
Bagaimana modus dilakukan? "Saya minta nomor rekening korban tanpa nama. Setelah itu nomor rekening korban dikirim via mobile banking ke salah satu bank. Nah, dari bank ini mengirim ulang verifikasi data si korban. Korban jadi percaya karena nama lengkapnya muncul. Memang tulisan bukti transfer itu tercantum, tapi 'kan tidak terkirim kalau saya tidak memencet PIN. Begitulah korban tertipu," ungkap DH.
Sumber : www.news.detik.com 

1 komentar:

  1. KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل



    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    BalasHapus

Mohon untuk tidak mempromosikan produk anda di kolom komentar dan dilarang untuk menulis testimoni yang berkaitan dengan dukun togel. Dukun togel itu penipu. Jika melanggar aturan, maka komentar anda akan kami hapus.