Hati-hati
jika anda mendapat SMS dari nomor 085319627528 yang isinya sebagai berikut
:"Selamat Anda mendapatkan Hadiah Toyota All New Avanza dari pengundian TELKOMSELPOIN
Pin : b89c7h9. Untuk Info kunjungi : www.telkomselcenter.juplo.com"
Pengirim SMS tersebut adalah penipu tengik dengan modus hadiah mobil. Jika anda
tertarik dengan hadiah tersebut dan menghubungi penipu, maka penipu akan
memberikan ucapan selamat pada anda dan mengatakan bahwa anda memang benar
mendapatkan Hadiah Toyota All New Avanza. Selanjutnya penipu menyuruh anda
untuk mentransfer biaya administrasi dan pengurusan STNK ditambah voucher pulsa
Rp. 500 ribu. Jika anda mentransfer biaya administrasi dan pengurusan STNK dan
voucher Rp. 500 ribu, maka uang dan voucher anda hilang, hadiah mobil pun tak
dapat. Selain mengatasnamakan TELKOMSEL, penipu ini juga mengatasnamakan
INDOSAT, SIDOMUNCUL dan perusahaan lainnya. Untuk memuluskan aksi tipu-tipunya,
penipu tengik ini juga menggunakan rekening fiktif. Sehingga sulit untuk
diringkus polisi. Selain website hadiah palsu tersebut di atas, yaitu www.telkomselcenter.juplo.com,
penipu tengik ini juga membuat website hadiah tipu-tipu antara lain :
www.telkomselpro.jimdo.com penipu
www.hut-telkomsel.jimbo.com penipu
www.indosat-poinplusplus.com penipu
Dan
masih ada ratusan website hadiah tipu-tipu yang dibuat penipu tengik tersebut.
Oleh karena itu waspadalah. Untuk mengidentifikasi penipu tengik dengan modus
iming-iming hadiah dapat dilihat dari website yang digunakannya yang umumnya
gratisan, di mana siapa pun bisa membuatnya. Biasanya penipu tengik menggunakan
website gratisan : webs.com, blogspot.com, wordpress.com, jimdo.com,
weebly.com, vv.si, juplo.com dan lain sebagainya. Selain itu, perlu juga anda ketahui
bahwa SMS hadiah dari nomor pribadi dapat dipastikan 1000% penipuan. Jika anda
mendapatkan SMS hadiah tersebut langsung saja dihapus dan tidak perlu tanya
TELKOMSEL segala. Tanamkan di otak anda bahwa SMS hadiah = penipuan.
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus